Sunday, January 18, 2026

Status Bandara IKN Saat Ini

 

ikn
bandara

Bandara di Ibu Kota Nusantara (IKN) telah disetujui menjadi bandara umum dan akan melayani penerbangan komersial, meskipun masih menunggu aturan resmi dari Kementerian Sekretariat Negara. Pembangunan bandara IKN sudah selesai, dan pembukaan untuk penerbangan komersial diharapkan dapat mengurangi kepadatan di Bandara Sepinggan, Balikpapan. PT Angkasa Pura Indonesia siap menjadi operator bandara IKN, yang akan melayani penerbangan domestik dan internasional dengan kode ICAO WALK.

Menteri Perhubungan (Menhub), Dudy Purwagandhi:
Sudah disetujui kayaknya [bandara] IKN untuk umum, kalau saya tidak salah


Saat ini, Bandara Internasional Nusantara di Ibu Kota Nusantara (IKN) tengah bersiap untuk beroperasi secara komersial pada tahun 2026. 

Plt Kepala Bandara Internasional Nusantara, Imam Alwan:
Perlu dipahami bahwa sekarang regulasi ICAO sudah berubah. Semula PCN, sekarang istilahnya menjadi PCR. Untuk Bandara Internasional Nusantara sendiri, data kekuatan landasan telah kami rilis secara resmi untuk memastikan transparansi dan standar keselamatan global


Runway 790 F/C/X/T. angka 790 menunjukkan kapasitas beban yang sangat besar, yang memungkinkan bandara ini melayani pesawat-pesawat seberat Boeing 777 atau Airbus A350 dengan muatan penuh tanpa risiko kerusakan pada struktur perkerasan. Kode F/C/X/T memberikan informasi lebih spesifik. F menunjukkan perkerasan lentur (flexible), sementara C berarti sub-grade atau tanah dasar yang memiliki kekuatan kategori sedang. Adapun X merujuk pada tekanan ban maksimum yang diperbolehkan (kategori sangat tinggi), dan T adalah metode penilaian teknis yang digunakan.

sumber: bisniskompas

Friday, January 16, 2026

Samarinda Bertransformasi

 

ikn
tri city

Dalam era globalisasi yang penuh dinamika dan tantangan, birokrasi dituntut untuk lebih adaptif, inovatif, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. LAN memegang peran strategis dalam menyiapkan ASN yang tidak hanya kompeten secara teknis, tetapi juga memiliki jiwa kepemimpinan untuk mendorong perubahan positif di lingkungan kerjanya. Sebagai salah satu garda terdepan dalam pengembangan kapasitas aparatur sipil negara (ASN), LAN Samarinda memegang peran krusial dalam melahirkan pemimpin masa depan yang adaptif, visioner, dan berorientasi pada pelayanan publik.

Pemindahan IKN ke Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara tidak hanya merupakan pergeseran administratif, melainkan juga perubahan paradigma birokrasi. IKN dirancang sebagai kota cerdas dan hijau yang menuntut sumber daya manusia unggul, kreatif, serta tanggap terhadap dinamika global. Menjawab tantangan tersebut, LAN Samarinda terus melakukan berbagai terobosan dalam pelatihan dan pengembangan kompetensi ASN.

Wali Kota Samarinda Andi Harun:
Ini kawasan Citra Niaga dibangun tahun 85, dan sejak 2023 kami mengambil langkah untuk melakukan revitalisasi tanpa sedikit pun mengubah gagasan awal pembangunan Citra Niaga itu. Selama ini kesannya sungai dibelakangi. Sekarang kita jadikan sebagai bagian depan dari rumah besar Samarinda. Kami tahu bahwa sumber daya alam di Kalimantan Timur adalah sumber daya alam yang tidak bisa diperbarui. Maka kita melanjutkan usia ekonomi kota pada sektor non-sumber daya alam

Samarinda memosisikan diri sebagai pusat jasa dan perdagangan dalam konsep Tricity Connective atau Koneksi Tiga Kota yang tengah disusun di Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). Konsep tersebut menghubungkan Ibu Kota Nusantara (IKN) sebagai pusat pemerintahan, Balikpapan sebagai kota industri dan logistik, serta Samarinda sebagai kota jasa dan pendidikan (knowledge service).

sumber: kutairayametrotv

Thursday, January 15, 2026

Kunungan Presiden ke IKN

 

ikn
bermalam di ikn


Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja perdana ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada 12–13 Januari 2026. Presiden bermalam di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Senin, 12 Januari 2026. Sebelum ke IKN, Prabowo merampungkan kegiatan di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, dan Balikpapan, Kalimantan Timur.

Selama di IKN, Presiden sempat memberikan koreksi dan mendapat berbagai penjelasan dari Otorita IKN.

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi:
Tadi malam beliau mendarat di IKN bersama dengan beberapa menteri untuk tadi pagi mendapatkan update dari Ketua OIKN berkenaan dengan progres pembangunan Ibu Kota Nusantara kita. Jadi tadi masih ada beberapa hal yang Bapak Presiden memberikan koreksi terhadap, pertama misalnya mengenai desain, kedua mengenai fungsi. Catatannya adalah untuk perbaikan dan percepatan proses pembangunan, ya. Supaya tiga fungsi bisa segera selesai. Sementara begitu


Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono:

Pertama-tama tentu kami bersyukur ke hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, atas berkenan Bapak Presiden Republik Indonesia melakukan kunjungan kerja ke IKN. Kunjungan kerja ini sekaligus mengajak masyarakat dan investor untuk tidak ragu lagi mempertanyakan kelanjutan dan percepatan pembangunan IKN menuju ibu kota politik tahun 2028. Kami Otorita bertekad untuk melaksanakan tugas dan amanah ini sebaik-baiknya, tepat waktu seperti yang diperintahkan oleh Bapak di dalam Perpres 79 tahun 2025


Di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo, IKN ditargetkan sebagai ibu kota politik Indonesia pada 2028. Dengan demikian, kegiatan pemerintahan eksekutif, legislatif, dan yudikatif diproyeksikan berlangsung di IKN dalam waktu dua tahun ke depan. Tahapan pembangunan untuk gedung-gedung perkantoran telah berjalan. Badan Otorita IKN telah meneken kontrak hasil lelang pembangunan kompleks legislatif dan yudikatif pada akhir Oktober sampai dengan November 2025.


sumber: kompasokezonemetrotv

Wednesday, January 14, 2026

JICA Ikut Kembangkan Tiga Kota

 

kot
tiga kota

Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) memasuki babak baru dengan dimulainya penyusunan Tri-City Development Plan (TCDP) yang mengintegrasikan IKN, Samarinda, dan Balikpapan menjadi satu ekosistem pertumbuhan ekonomi terpadu. Rencana strategis ini merupakan kolaborasi Otorita IKN, Kementerian PPN/Bappenas, dan Japan International Cooperation Agency (JICA), selaras dengan amanat Perpres Nomor 63 Tahun 2022 dan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2022 tentang IKN. Rapat koordinasi penyusunan TCDP digelar di Kantor Kemenko 3 IKN, digelar pada 13 Agustus 2025, dengan melibatkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, Pemerintah Kota Balikpapan, dan Pemerintah Kota Samarinda.

Seiring dengan perkembangan pembangunan ibu kota baru, pemerintah Indonesia mengindikasikan pentingnya kolaborasi dalam lingkup luas di antara ketiga kota sebagai “Pengembangan Tiga-Kota” untuk saling melengkapi pembangunan ibu kota baru dengan Balikpapan, kota ekonomi di Provinsi Kalimantan Timur yang terletak di dekat ibu kota baru, dan Samarinda, ibu kota Provinsi Kalimantan Timur.

Untuk melengkapi fungsi perkotaan ibu kota baru, penting bagi ibu kota Nusantara, termasuk dua kota di sekitarnya, untuk bekerja sama secara efektif mulai dari tahap perencanaan hingga tahap implementasi dalam perspektif Pembangunan Tiga-Kota. Mengingat situasi ini, JICA mendukung Bappenas dan organisasi terkait lainnya dalam studi dasar sebelumnya mengenai proposal konsep yang akan menjadi dasar bagi Pengembangan Tiga-Kota.

Untuk melengkapi fungsi perkotaan ibu kota baru, penting bagi ibu kota Nusantara, termasuk dua kota di sekitarnya, untuk bekerja sama secara efektif mulai dari tahap perencanaan hingga tahap implementasi dalam perspektif “Pembangunan Tiga-Kota”. Mengingat situasi ini, JICA mendukung Bappenas dan organisasi terkait lainnya dalam studi dasar sebelumnya mengenai proposal konsep yang akan menjadi dasar bagi Pengembangan Tiga-Kota. Kerja sama di bidang pembangunan perkotaan ini akan berkontribusi pada Goal 9 SDG (Industri, Inovasi dan Infrastruktur), Goal 11 (Kota dan Masyarakat Berkelanjutan), dan Goal 13 (Aksi Iklim).

sumber berita: beritasatubisnis

Tuesday, January 13, 2026

Wajah IKN di Awal 2026

 

ikn
wajah ikn

Otorita IKN melaporkan bahwa pembangunan Jalan 1B dan 1C, yang dirancang sebagai tulang punggung konektivitas KIPP, kini telah mencapai rata-rata progres 99 persen. Artinya, Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP), di mana infrastruktur dasar seperti jaringan jalan utama yang hampir rampung sepenuhnya. Hal ini menandai kesiapan IKN untuk memulai transisi kehidupan perkotaan yang terintegrasi antara pusat pemerintahan, pendidikan, kesehatan, dan hunian vertikal.

Dalam kunjungannya ke IKN, Menag menyampaikan bahwa saat ini fokus pembangunan masih pada dua bangunan utama, yakni Masjid Negara dan Gereja Basilika. Namun, ia menegaskan bahwa kawasan tersebut ke depan akan dikembangkan menjadi kompleks rumah ibadah lintas agama yang inklusif dan saling berdampingan. Konsep pembangunan rumah ibadah di IKN mengedepankan harmoni dan kesetaraan antarumat beragama. Rumah ibadah Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, dan Khonghucu dirancang berada dalam satu kawasan terintegrasi.

Progres pembangunan Masjid Negara saat ini telah mencapai sekitar 90 persen. Masjid ini dirancang mampu menampung hingga 60.000 jemaah dan memiliki menara minaret setinggi 99 meter yang melambangkan 99 nama Allah atau Asmaul Husna. Pembangunan Gereja Basilika juga menunjukkan kemajuan signifikan. Dari tampak udara, bangunan ini dirancang membentuk simbol salib dan memiliki kapasitas sekitar 1.600 umat. Basilika tersebut akan dilengkapi fasilitas pendukung seperti Wisma Uskup, Jalan Salib dan Taman Goa Maria, serta Gedung Kolaborasi Lintas Agama.

sumber berita: kompasmcinews

Saturday, January 10, 2026

BPS: Penduduk IKN Juli 2025

 

sen
jumlah penduduk juli 2025

Badan Pusat Statistik (BPS), Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) dan Kementerian PPN/Bappenas resmi meluncurkan hasil Pendataan Penduduk Ibu Kota Nusantara (PPIKN) 2025 pada 16 Desember 2025, yang merupakan hasil BPS melakukan sensus penduduk IKN pada bulan Juli 2025. Kepala BPS RI mengungkapkan bahwa pendataan ini dilakukan dengan metode door to door, menyeluruh dan mencakup seluruh penduduk di IKN, dengan melibatkan 856 petugas. Pendataan juga memanfaatkan teknologi geotagging, sehingga mampu memetakan secara presisi kondisi sosial-ekonomi hingga kondisi perumahan untuk memastikan pembangunan tepat sasaran. 

Kepala OIKN menyambut hasil pendataan ini sebagai sinyal bahwa pembangunan IKN telah mencapai titik tidak bisa kembali (point of no return). Basuki juga mengumumkan langkah strategis lanjutan bersama BPS, yakni pelaksanaan Sensus Ekonomi dan peletakan batu pertama Kantor BPS di IKN yang akan dimulai Januari mendatang. Menteri PPN/Bappenas mengapresiasi sinergi yang terjalin dan menyebut data PPIKN 2025 sebagai fondasi utama perencanaan pembangunan di IKN. Kolaborasi data ini diharapkan mampu mengakselerasi transformasi IKN menjadi kota dunia yang inklusif, didukung oleh potensi besar bonus demografi yang telah terpotret secara valid.

Sekitar 856 petugas pendataan penduduk Ibu Kota Nusantara (IKN) 2025 mencatat jumlah penduduk IKN yang dibangun di sebagian wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur, berjumlah 147.427 jiwa dengan 43.293 rumah tangga. Sisi struktur demografi menggambarkan penduduk IKN didominasi usia produktif (15-64 tahun), rasio ketergantungan sebesar 47,25, yang berarti setiap 100 penduduk usia produktif menanggung sekitar 47 penduduk usia nonproduktif. Komposisi penduduk menunjukkan bahwa hampir setengah dari penduduk IKN adalah generasi Z dan milenial, yang mencerminkan potensi bonus demografi dalam pembangunan IKN ke depan.

sumber: bpsantara

Friday, January 9, 2026

Ibu Kota Politik

 

ibu
target 2028

Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) yang berlokasi di sebagian wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur, pada tahun 2026 menjadi penguatan peran strategis sebagai ibu kota politik.

Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono:
Tahun ini titik awal pembangunan kompleks lembaga negara di luar eksekutif. Kompleks lembaga negara yang dibangun tahun ini (2026) dari sektor legislatif dan yudikatif, termasuk DPR/MPR, Mahkamah Agung, dan Mahkamah Konstitusi.


Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 79 Tahun 2025, pembangunan IKN pada 2026 bergeser dari infrastruktur dasar menuju penguatan peran strategis sebagai Ibu Kota Politik dan pusat inovasi digital nasional. IKN siap bertransformasi menjadi kota menjalankan fungsi pemerintahan, dan kehidupan urban, seiring dimulainya tahap II Pembangunan IKN.

Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) mengawali kalender kerja tahun 2026 dengan konsolidasi besar. Lebih dari 1.100 pegawai mengikuti apel perdana yang dipimpin langsung oleh Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono. Apel perdana di tahun 2026, menjadi momentum penguatan kesiapan dan kesatuan langkah aparatur sipil negara Otorita IKN dalam mengawal transformasi kelembagaan menuju Nusantara sebagai pusat pemerintahan 2028. Apel perdana ini sekaligus menjadi momentum Otorita IKN untuk menyatukan langkah dan komitmen seluruh pegawai dalam mengawal pembangunan ibu kota yang berkelanjutan, modern, dan berorientasi pada pelayanan kepada masyarakat.

Apel perdana ini sekaligus menjadi momentum bagi seluruh jajaran Otorita IKN untuk menyatukan langkah. Target 2028 bukan sekadar angka, melainkan batas waktu bagi transformasi Nusantara menjadi pusat kebijakan dan perpolitikan nasional yang fungsional.

sumber berita: antaraiknkaltimfaktual